![]() |
Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar sampaikan akan percepat rencana pembangunan Lapas di Kabupaten Asahan |
Tren7news.com: Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos. , M. Si, berkomitmen untuk mempercepat rencana pembangunan Lembaga Permasyarakatan (Lapas) yang terletak di Desa Pasar Lembu, Kecamatan Air Joman. Pernyataan ini disampaikan Bupati saat menerima kunjungan Kepala Lapas Labuhan Ruku, Kabupaten Batubara. "Saya sangat mendukung program pembangunan Lapas ini, dan dalam waktu dekat, saya akan berkoordinasi dengan Menteri terkait," ujarnya pada Jumat (25/04/2025) di ruang kerjanya di rumah dinas Bupati Asahan.
Bupati juga berharap agar pihak Lapas Labuhan Ruku segera menyiapkan semua dokumen pendukung yang diperlukan untuk pembangunan tersebut. Diharapkan, kehadiran Lapas baru ini dapat membantu Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mewujudkan visi dan misi “Kabupaten Asahan yang Sejahtera, Religius, Maju, dan Berkelanjutan. ” "Saya berharap semua surat pendukung untuk pembangunan sudah siap, agar kita bisa segera melakukan koordinasi," tegas Bupati.
Di sisi lain, Kepala Lapas Labuhan Ruku, S Berutu, yang didampingi Kasi Adm Kamtib, Haris Damanik, serta Kasubag TU, Suriawan, mengucapkan terima kasih kepada Bupati atas kesediaan beliau untuk mendukung pembangunan Lapas di Kabupaten Asahan dan program-programnya. Kepala Lapas juga menjelaskan bahwa jumlah warga binaan di Lapas Labuhan Ruku sudah melebihi kapasitas, bahkan termasuk dalam kategori over kapasitas di Sumatera Utara. "Kedatangan kami ini untuk meminta dukungan Bupati dalam tindak lanjut pembangunan Lapas, dan beliau langsung meresponnya dengan cepat," ungkap Berutu.
Berutu juga menyampaikan beberapa program di Lapas, termasuk program kampus di dalam lapas yang bekerja sama dengan salah satu universitas di Asahan. Langkah ini diambil agar warga binaan dapat memperoleh ilmu pengetahuan di jenjang perguruan tinggi setelah menyelesaikan masa hukuman mereka. "Program kampus ini juga mendapatkan respon positif dari Bupati Asahan, bahkan beliau siap untuk membantu kebutuhan kampus Lapas," tambah Kepala Lapas.
Dalam pertemuan tersebut, Bupati dihadiri pula oleh Sekda Asahan, Drs. Zainal Arifin Sinaga, MH, Asisten Administrasi Umum, Drs. Muhili Lubis, MM, Kadis Kominfo, Jutawan Sinaga, S. STP. , MAP, serta Kabag Protokol, Darwinsyah Lubis, S. STP. (Red)